Tanpa meninggalkan kekayaan dan potensi budaya yang dimiliki oleh Kota Mataram, Kampung Wisata Giong Siu memeriahkan suasana hijau nas asrinya dengan pagelaran kebudayaan Kota Mataram yang dilakukan secara rutin setiap akhir pekan. Kegiatan ini diisi oleh; Rudat, Cilokak Sasak Dan Gendang Beleq dan Berbagai tari kreasi lainnya. Rudat merupakan tarian pengiring mempelai wanita yang diadaptasi dari kesenian Turki saat ajaran islam pertama masuk ke Kota Mataram. Cilokak dan Gendang Beleq sendiri merupakan kesenian khas suku sasak yang mana Cilokak merupakan lagu-lagu yang dibawakan dengan karakteristik musik sasak dan Gendang Beleq (Gendang Besar) merupakan kesenian menabuh Gendang besar yang dilakukan sekelompok orang secara beriringan.
Pagelaran kesenian Budaya ini diharapkan dapat mengenalkan kekayaan budaya yang dimiliki oleh Kota Mataram dan juga menambah pengalaman berwisata yang berkesan kepada para wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata Giong Siu.