Kue lupis menjadi kuliner yang dapat dinikmati saat berkunjung ke Kampung Adat Rimbo Tarok. Kue lupis identik dengan taburan kelapa dan gula jawa cair dengan rasa manis dan legit. Makanan ini biasanya disantap saat sarapan atau sebagai camilan. Bahan dasar lupis adalah beras ketan yang di kukus menggunakan daun pisang, lalu setelah matang diberi taburan kelapa muda parut dan ditambah dengan lumuran gula merah yang telah dicairkan.
Menikmati Kue lupis tentunya akan menjadi pengalaman mengesankan yang tidak boleh dilewatkan begitu saja di Kampung Adat Rimbo Tarok.