Pinyaram umumnya terbuat dari campuran gula pasir atau gula jawa, tepung beras putih atau beras hitam, dan santan. Cara pembuatannya adalah dengan digoreng menggunakan kuali yang sekaligus menjadi cetakannya. Makanan ini umumnya disajikan dalam bentuk penganan atau kue.
Pinyaram biasanya dibuat untuk menyambut hari raya dan perayaan tertentu seperti Lebaran dan pesta pernikahan. Untuk pesta pernikahan biasanya dimuat dalam ukuran besar sebesar piring, lalu dipotong-potong. Ada juga yang dijual sebagai oleh-oleh.
Pinyaram biasanya terbagi menjadi dua varian utama, yakni pinyaram putih yang terbuat dari beras putih, dan pinyaram hitam yang terbuat dari beras hitam. Namun, varian lain seperti pinyaram hijau yang terbuat dari daun suji ataupun pandan kerap juga dapat ditemui. Mengenai rasa, pinyaram bisa divariasikan dengan berbagai rasa seperti pisang, durian, dan sebagainya.